Nostalgia di Pantai Dreamland, Bali

pantai dreamland bali
Sumber: dokumen pribadi

Pantai Dreamland, sesuai namanya pantai yang penuh dengan impian. Pantai Dreamland ini adalah pantai yang paling indah saat pertama kali menginjakkan kaki di Bali. Sebenarnya dulu Pantai Kuta untuk pertama kali menginjakkan kaki di sebuah pantai di Bali, tapi waktu itu Pantai Kuta sedang tidak menarik dinikmati karena cuacanya yang mendung. Jadi Pantai Dreamland lah pantai pertama dan paling saya sukai karena indah di awal perjalanan saya dulu saat SMA ke Bali. 

Dulu dan sekarang sangat berbeda, mungkin orang-orang pun sudah lebih mengenal Pantai Pandawa dibandingkan dengan Pantai Dreamland. Katanya sih Pantai Dreamland adalah pantai favorit dengan hamparan pasir putihnya dan turis pun banyak mengunjungi pantai ini, namun sekarang sudah ada Pantai Pandawa jadi ketenarannya memudar. Walaupun begitu pantai ini selalu ramai dengan turis asing yang bersantai sambil menunggu sunset tiba. Kalau soal sunset Pantai Dreamland ini jauh lebih indah loh! Namun sayangnya tetap saja saya belum bisa menikmatinya sampai waktu petang tiba di pantai ini.

pantai dreamland bali

Pantai Dreamland ini memiliki ciri khas pantai seperti layaknya resort. Lokasinya yang berdekatan dengan perumahan elit lah yang mungkin menjadikan pantai ini terlihat seperti resort. Disebut sebagai Dreamland dengan harapan lokasi ini menjadi sebuah objek wisata yang indah dan banyak wisatawan yang berkunjung ke pantai ini. Maka dari itu banyak masyarakat yang menaruh impiannya di pantai ini supaya turis berdatangan ke daerahnya, menurutku. Ciri khas yang sering saya lihat dari pantai-pantai di selatan Bali yaitu tebing-tebing tinggi, tidak terbayang dulu sebelum ditemukannya pantai pantai ini mungkin jauh lebih natural dan lebih indah pemandanganya terlebih lagi proses saat penemuan pantai-pantai ini yang mungkin harus menembus bebukitan atau tebing tinggi seperti ini seperti proses penemuan Pantai Pandawa. Memang sesuatu yang tersembunyi dan jauh dari

manusia itu pastinya sangat indah seperti halnya Pantai Pandawa yang baru beberapa tahun ditemukan dan ketika suasananya masih cukup natural. Selama berdiri memandangi seluruh pemandang Pantai Dreamland, otomatis saya teringat kalau dulu pernah berenang disini dan tau persis dimana dulu saya berenang. Seru sekali memang bermain dengan ombak di pantai ini. Tapi harus hati-hati dengan beberapa batuan karang di bibir pantai ini. Karena kalau sampai terluka yah tau lah seperti apa rasanya saat kulit tergores batu karang. Pokoknya tidak ada yang berubah dari pantai ini. Selain itu, ombak di Pantai Dreamland pun saya pikir cukup kuat dan besar, dengan air laut yang jernih. Tak heran kalau pantai ini dicintai para peselancar. Setiap kali datang kesini selalu ada yang memacu adrenalinnya denga berselancar di pantai ini. Kalau turis lainnya lebih memilih duduk santai di pinggir pantai sambil berbikini dan melihat peselancar beraksi dengan ombak di pantai Dreamland.

Ngomong-ngomong soal lokasi pantai Dreamland ini cukup terpencil. Padahal saya pun sudah kedua kalinya ke pantai ini, namun tetap saja kesasar karena jalannya cukup membingungkan. Karena waktu itu dalam rangka study tour otomatis hanya tinggal duduk santai di dalam bus dan menunggu hingga tiba. Tapi sekarang saya harus menghafal bagaimana jalan ke Dreamland dan pasti bakalan kesasar lagi karena jalannya rumit seperti di perumahan. Ah momen traveling pasti selalu saja ada kejadian kesasar.

Post a Comment

0 Comments